April 08, 2019

Alat pemegang pahat bubut Tool holder and tool post

Alat pemegang pahat bubut Tool holder and tool post

Alat pemegang pahat bubut
Sebuah mesin bubut umumnya dilengkapi dengan pemegang pahat/pisau, ada beberapa bagian pemegang   pada mesin bubut (lihat gambar) diantaranya: Tool post, tool holder,


Tool  holder adalah pemegang pisau/tool bit sedangkan tool post adalah pemegang tool holder, namun bisa juga tool post memegang langsung tool bit tanpa tool holder.


Alat pemegang pahat bubut  Tool holder and tool post

gambar 1. Alat pemegang pahat bubut tanpa tool holder.



Alat pemegang pahat bubut  Tool holder and tool post

gambar 2. Alat pemegang pahat bubut tanpa tool holder.


Beberapa alat standar pemegang pahat adalah : Tool post pertama memakai system tunggal pisau dengan pemegang tunggal banyak waktu yang hilang pada waktu penukaran pahat pahat bubut, namun dalam perkembangannya dibuat pemegang pahat berjumlah empat biasa disebut pemegang pahat revolver,pemegang pahat ini dibuat sedemikian rupa sehingga pahat pahatnya selalu dapat dikembalikan kepada kedudukan semula secara cepat
Alat pemegang pahat bubut  Tool holder and tool post



gambar 3. Alat pemegang pahat bubut tunggal

Oleh karena adanya empat buah pahat bubut kadang kadang belum cukup, banyak mesin bubut modern mempunyai kemungkinan untuk menempatkan pemegang pahat yang keua pada bagian belakang dari eretan lintangnya, ini dapat merupakan sebuah kepala revolver (lihat gambar), atau sebuah pemegang pahat majemuk.

Kadang kita tempatkan sebuah pemegang pahat majemuk dengan sejumlah besar pahat, baik di bagian depan maupun di bagian belakang di atas eretan lintang.


Alat pemegang pahat bubut  Tool holder and tool post





gambar 4. Alat pemegang pahat bubut majemuk


Tool holder dirancang pada mesin bubut denga berbagai ukuran, dirancang cukup kuat untuk keperluan proses operasi, dengan keamana yang baik. Pemegang alat standar untuk kecepatan tinggi alat pemotong baja memiliki slot persegi dibuat sesuai standar ukuran pisau. Umumnya dengan ukuran; 1/4-inch, 5/16 inci, 3/8 inci, ½ inci dan yang lebih besar, dengan berbagai model dan ukuran berbeda yang diproduksi produsen